PAYAKUMBUH, PRESINDO.COM – Ratusan masyarakat Kota Payakumbuh mendoakan H Erwin Yunaz menjadi Wali Kota Payakumbuh pada tahun 2024 mendatang. Erwin Yunaz yang baru saja melepas masa tugasnya sebagai Wakil Wali Kota Payakumbuh, dinilai layak dan tepat untuk melanjutkan memimpin Kota Payakumbuh.
“Hari terakhir mengabdi sebagai wakil wali kota Payakumbuh. Untuak kita siapkan menjadi orang nomor Satu pada tahun 2024 mendatang,” ungkap salah seorang tokoh masyarakat Payakumbuh H Yunaldi.
Ketika menyampaikan pesan dan kesan terhadap Erwin Yunaz di rumah dinasnya Jalan Pahlawan, Kota Payakumbuh, usai mengarak Erwin Yunaz dari Balai Kota ke-Rumah Dinasnya, Kamis (22/9).
Dia mengaku mengetahui bagaimana proses dari awal mengikuti Erwin Yunaz. Dirinya, terang-terangan sebagai warga Nunang Daya Bangun (NDB) mengaku bangga dengan kepemimpinan H Erwin Yunaz selama Lima tahun mendampingi Wali Kota Riza Falepi.
“Kami sendiri sebagai warga Nunang Daya Bangun, sangat banggga sekali dengan Wakil Wali Kota Erwin Yunaz. Dan kita persiapkan beliau untuk 2024,” ucapnya dihadapan ratusan kawan, sahabat dan masyarakat Payakumbuh.
Hal yang sama juga disampaikan sahabat Erwin Yunaz, Nedi Rinaldi. Menurutnya, intraksi Erwin Yunaz sangat baik dengan masyarakat selama menjabat.
“Acok acoklah silau kami. Silaturahmi tetap jalan, dan menjadi orang no Satu itu tercapai hendaknyo di 2024 mendatang,” harapnya singkat.
Salah seorang bundo kanduang, menyebut bahwa Erwin Yunaz adalah sosok peduli kepada masyarakat Kota Payakumbuh.
“Waktu suami saya meninggal, beliau langsung ikut memandikan, mengapani hingga menguburkan. Kalau pemimpin itu yang perlu rasa kepedulian, senasip sepenanggungan dengan masyarakat. Untuk itu marilah kita bersama sama mendukung Erwin Yunaz menjadi orang nomor Satu,” harapnya.
H. Erwin Yunaz, pada kesempatan itu menyampaikan ucapan terimakasih dan mohon maaf kepada seluruh warga Kota Payakumbuh. Bila selama Lima tahun menjabat sebagai Wakil Wali Kota Payakumbuh, banyak salah dan khilaf baik disengaja atau tidak, mohon dimaafkan. Datang Nampak Mungko, Pulang Nampak Punggung. Bapailah, batinggalah.
“Hari ini kami begitu bahagia, karena inilah yang kita rasakan, kalau hati sudah bertaut tidak ada yang perlu dipikirkan. Kebersamaan ini menjadi energi, penguat untuk kita melanjutkan silaturahmi ini,” ucapnya dihadapan ratusan masyarakat Payakumbuh sesampai di Rumah Dinas, sebelum meninggalkan kediaman rumah Dinas.
Dia menyebut, hari ini ada ibu, yang masih melihat kegiatan anak cucunya. Dan dirinya menyadari segala sesuatu pasti ada akhirnya. Kalau karena jabatan mungkin warga yang datang tidak serami ini, tetapi karna hati sudah tertaut, silaturahmi terjaga baik.
“Anggaplah Erwin sebagai adik, sahabat, kawan. Dimana saja kita bertemu, baik dipesta, di jalan, pasar dan lainnya, tegur jualah. Hisap saya panjang nanti dihadapan Alloh, karena mengemban amanah, semoga dengan maaf dari kita semua dapat ringan nantinya,” sebut Erwin Yunaz, mengaku siap melanjutkan perjuangan untuk masa yang akan datang. (Ady Parker)